[ID] Review Rangkaian Face Care dari Brand Viral Scarlett, Scarlett Brightly Ever After Series

Hai Semuanya!

Buat kalian yang suka K-Drama pasti tau Song Jong Ki dan yang suka K-Pop pasti tau sama girl band Twice. Tau gak apa kesamaam mereka? Sama-sama Brand Ambassador dari skincare lokal, Scarlett. Kece banget ya skincare lokal tapi Brand Ambassadornya dari Korea. Sebenernya aku udah tau Scarlett ini lumayan lama, jauh sebelum mereka punya Brand Ambassador. Cuma emang belum kesampaian aja untuk nyobain produknya. Bahkan awalnya aku agak-agak takut untuk nyobain soalnya nama akun IG nya @scarlett_whitening jadi aku kira dia jual krim pemutih hahaha.... Padahal mereka jualan skincare yang legit dan semua produknya sudah BPOM, jadi bukan skincare abal-abal ya.

Kali ini aku akhirnya berkesempatan untuk nyobain rangkaian face care dari Scarlett. Aku mencoba rangkaian Brightly Ever After Series yang berfungsi untuk mencerahkan kulit. Selain Brightly, Scarlett juga punya rangkaian Acne untuk merawat wajah yang berjerawat, dengan packaging yang didominasi warna ungu. Karena kulitku lagi gak terlalu berjerawat jadi aku coba untuk pakai rangkaian Brightly yang packagingnya berwarna pink.

Rangkaian face care ini terdiri dari lima produk, Face Wash, Essence Toner, Serum, Day Cream dan Night Cream. Waktu pertama kali buka aku kaget banget terutama sama Face Wash dan Essence Tonernya. Cantik banget penampilannya, Face Wash nya ada kelopak bunganya dan Essence Tonernya ada butiran-butiran warna pink kayak mini boba. Untuk packagingnya, semua produknya dimasukkan ke dalam box masing-masing. Khusus untuk serum dan cream nya ada tambahan cetakan pengaman (mold) plastik mika. Nah plastik mika ini jujur aja bikin agak susah buat aku untuk mengeluarkan produknya dari plastik mikanya. Sepertinya moldnya dibuat sangat-sangat pas sama bentuk botol serum dan jar creamnya supaya gak gerak saat pengiriman, jadi lebih aman.

Oke langsung aja kita bahas satu per satu produknya sesuai urutan pemakaian.

1. Scarlett Brightening Facial Wash



Seperti  yang sudah aku sebut di atas Scarlett Brightening Facial Wash ini memang terlihat cantik banget karena ada kelopak-kelopak bunga di dalamnya. Botolnya sendiri terbuat dari plastik dengan tutup fliptop. Botolnya cukup tinggi tapi ramping dan isi produknya sebanyak 100 ml. Teksturnya Facial Wash ini gel dan setelah kita basahi dengan air lalu digosok-gosok di tangan akan muncul busa. Menurutku Facial Wash ini bukan termasuk yang busanya super banyak, jadi berbusa tapi gak berlebihan busanya. Setelah dipakai rasanya cukup membersihkan kulit tanpa membuat kulit jadi terasa kering. Facial Wash ini diperkaya dengan Glutathione (berfungsi untuk mencerahkan kulit), Aloevera (punya efek soothing ke kulit), Rose Petal dan Vit.E. Wanginya pun seperti wangi bunga mawar, soft floraly gak ganggu.

2. Scarlett Brightly Essence Toner



Step berikutnya setelah mencuci muka dengan Facial Wash adalah menggunakan toner. Di step ini, Scarlett memiliki Essence Toner yang menurutku cantik banget. Warnanya pink transparant dengan hiasan bola-bola pink. Botolnya terbuat dari plastik dan ada pumpnya. Untuk satu kali penggunaan biasanya aku pakai tiga pump dan langsung pump ke tangan. Karena toner ini bukan exfoliating toner, jadi kita gak wajib untuk menggunakan kapas saat memakai toner ini. Tapi aku pernah coba pakai kapas untuk menggunakan toner ini, menurutku juga gak masalah. Jadi sesuaikan sama preferensi masing-masing saja. Toner ini memberikan efek dingin (cooling effect) ke kulit. Jujur awal-awal pemakaian kulit aku sempat kaget sama efek dinginnya. Di area kelopak mata dan bawah hidung (area kumis) sempat terasa agak perih karena efek dingin ini. Tapi setelah 3-4 hari sudah tidak terasa perih lagi. Sepertinya memang kulitku butuh penyesuaian dengan toner ini. Teksturnya tentu saja cair, seperti toner pada umumnya. Sangat menyegarkan di kulit dan gak lengket. Untuk wanginya tidak seperti Facial Washnya yang wangi bunga, Essence Toner ini menurutku wanginya seperti buah anggur. Wajar saja karena ada Grape Water dalam kandungan Essence Toner ini. Kandungan aktif dalam Toner ini antara lain Glutathione, Natural Vit.C, Niacinamide, Witch Hazel Extract, Grape Water, Jeju Propolis Extract, dan Allantoin.

3. Scarlett Brightly Ever After Serum



Berbeda dengan dua produk sebelumnya, serum ini memiliki packaging yang terbuat dari botol kaca. Tutupnya dilengkapi dengan pipet untuk mempermudah pengaplikasian produk ke wajah. Di leher botolnya juga dilengkapi dengan stopper sehingga saat mengambil serum dengan pipet, produknya tidak mudah berantakan atau tumpah kemana-mana. Serum ini teksturnya sangat encer, mirip tekstur toner. Memang gak biasa ya serum teksturnya encer, tapi dengan tekstur yang encer seperti itu membuat produknya jadi gampang banget untuk diaplikasikan ke wajah. Dari semua produk di rangkaian face care ini, menurutku Serum ini yang wanginya paling gak wangi (paling gak kecium wangi). Jujur sampai sekarang kalau ditanya wanginya apa aku bingung jelasinnya. Ada wanginya tapi aku gak bisa deskripsiin wanginya apa karena soft banget. Kandungan aktif dalam serum ini antara lain Glutathione, Phyto Whitening, Vit,C, Niacinamide, dan Lavender Water.

4. Scarlett Brightly Ever After Day Cream



Day cream ini dikemas dalam jar dari kaca dan tutup jar dari plastik. Ada inner lid nya juga jadi lebih bersih. Teksturnya seperti lotion dan ada efek tone up nya ketika dipakai. Wanginya segar seperti campuran wangi bunga dan citrus. Day cream ini lumayan cepat meresap, gak lengket di kulit dan aku cek ada sedikit SPF di ingredientsnya meskipun gak banyak ya (aku tetap pakai sunscreen lagi setelah cream ini). Kandungan aktifnya ada Glutathione, Rainbow Algae, Hexapeptide-8, Rosehip Oil, Poreaway, Triceramide, Purefix DC dan Aqua Peptide Glow.

5. Scarlett Brightly Ever After Night Cream



Packaging dan wanginya mirip sama Day Cream nya. Bedanya teksturnya lebih cream dan gak ada efek tone upnya. Awalnya agak takut gak cocok pakai cream ini karena teksturnya bener-bener creamy banget. Tapi ternyata meskipun creamy dia cepat meresap dan di kulit aku yang oily ini gak bikin tambah oily. Melembabkan dan begitu pagi bangun kulit rasanya sehat. Kandungan aktifnya Glutathione, Niacinamide, Natural Vit.C, Hexapeptide-8, Poreaway, Green Caviar dan Aqua Peptide Glow.

Overall setelah pemakaian selama 2 mingguan, aku merasa skincare ini bisa digunakan siapa aja dari yang pemula sampai yang sudah expert. Produknya sendiri gak terlalu banyak dan relatif simpel cara pemakaiannya. Aku sendiri berencana untuk habisin produk ini dan kalau sempat mau coba body care nya juga. Nah buat kalian yang mau beli produk-produk Scarlett bisa klik link di sini.

Komentar

Postingan Populer